0
Home  ›  git

Tutorial Git #5 : Melihat Perubahan Revisi Dengan Git Diff

"Tutorial Git 5 : Melihat Perubahan Revisi Dengan Git Diff"

 



Melihat Perubahan Revisi Dengan Git Diff – Setelah sebelumnya kita belajar cara melihat riwayat revisi dengan perintah git log, pada tutorial belajar Git ini kita akan membahas tentang cara melihat dan membandingkan perubahan yang terjadi pada setiap revisi. Untuk melihat perbandingan perubahan revisi pada Git, kita bisa menggunakan perintah git diff.

Baca Juga : Tutorial Git #4 : Melihat Riwayat Revisi Dengan Git Log


Melihat Perbandingan Perubahan Pada Revisi Dengan Git Diff

Sebelumnya kita telah belajar menggunakan perintah git log untuk melihat riwayat revisi pada repository. jadi pada tutorial git ini kita akan belajar sebuah perintah baru. yaitu git diff.Perintah git diff digunakan untuk melihat perbandingan perubahan revisi pada repository, file, maupun pada branch.

Jadi kita bisa melihat kembali kode apa saja yang mengalami perubahan. baik itu kode yang dihapus atau ditambah.

Selanjutnya yuk perhatikan contoh cara penggunaan perintah git diff untuk melihat perubahan pada revisi atau commit terakhir yang kita buat pada repository proyek_html yang sudah kita buat pada tutorial git sebelumnya.

Kita membutuhkan id commit yang berupa angka acak yang sudah dijelaskan sebelumnya. caranya kita lihat dulu id commit nya dengan mengetik perintah git log pada repository proyek_html.

Perhatikan contoh gambar berikut.


Git diff


Pada tutorial sebelumnya kita sudah pernah membuat commit pertama kita. dimana pada commit tersebut kita menyimpan perubahan revisi berupa kode HTML yang kita buat pada file index.html



Maka dengan mengetik perintah git diff, Git memberitahukan kita bahwa pada revisi/commit tersebut kita menambahkan kode HTML yang berwarna hijau seperti pada gambar di atas.
 

Yuk kita coba contoh lainnya dengan membuat perubahan lagi di file index.html pada repository proyek_html.



Sebelum Perubahan Git


Sesudah perubahan git



Seperti yang bisa teman-teman lihat pada gambar di atas, dengan mengetik perintah git diff, maka Git akan menampilkan perbandingan perubahan pada revisi yang kita buat.

Dibedakan dengan tanda (-) yang berarti kode yang dihapus. dan tanda (+) menandakan kode yang ditambah sesuai seperti perubahan yang kita buat pada revisi.

Melihat Perbandingan Perubahan Antar Revisi / Commit

Jika teman-teman ingin melihat perbandingan perubahan revisi antar revisi/commit tertentu saja, kita bisa melakukannya dengan perintah berikut :

Revisi antar commit 


Contoh perintah antra branch



Melihat Perbandingan Perubahan Pada File

Jika ada banyak perubahan yang kita buat pada proyek, tentu akan sulit melihat perbandingan perubahannya pada terminal/cmd. karena pasti perbandingan revisi yang tampil akan sangat panjang dan banyak.


Untuk cara mengatasinya kita bisa menampilkan perbandingan perubahan revisi pada file tertentu saja.

Misal :

git diff index.html

Maka Git hanya akan menampilkan perbandingan perubahan revisi pada file index.html saja.

Melihat perubahan pada file

Melihat Perbandingan Perubahan Antar Cabang / Branch


Untuk melihat perbandingan perubahan revisi antar cabang atau branch, kita bisa menggunakan perintah git diff seperti berikut.

Misal
1
git diff main master


Tidak perlu bingung, materi cabang atau branch pada Git juga akan kita bahas pada tutorial selanjutnya dalam seri tutorial git dasar di webcodingmedia.site 


Penutup


Sampai di sini kita sudah selesai mempelajari perintah git diff pada Git. Perintah ini digunakan untuk menampilkan perbandingan perubahan pada revisi yang kita buat pada Git. Jadi, kita bisa memperhatikan lagi perubahan apa saja yang terjadi pada revisi tersebut.

Semoga bermanfaat, dan mari kita masuk ke materi belajar Git selanjutnya.










Ini Bukan Artikel
Fansyah dwi krisnady
Fansyah Dwi Krisnady Content Creator dan Pegawai di perusahaan Swasta
Posting Komentar
Additional JS